Saturday, April 30, 2011

PGSD-USD

Posted by wahyu cahyani at 1:11 PM


PGSD USD Gelar KMD Pramuka
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Sanata Dharma Yogyakarta menggelar Kursus Mahir Dasar (KMD) Pramuka yang diselenggarakan mulai tanggal 31 Januari sampai dengan 5 Februari 2011. Kegiatan yang berlangsung di Bumi Perkemahan Ambar Binangun Kabupaten Bantul tersebut bekerjasama dengan pihak Kwarda XII propinsi DIY dan secara resmi dibuka oleh Ka. Kwarda sendiri dalam hal ini Sri Pakualam VIII.
Pembukaan dilaksanakan dalam bentuk upacara dan dihadiri segenap peserta Kursus Mahir Dasar, yaitu para mahasiswa Program Studi PGSD USD angkatan 2010 (semester ke 2) sejumah 230 orang serta sejumlah pembimbing dari Kwarda XII propinsi DIY. Hadir pula Ketua dan Wakil Prodi PGSD USD dalam hal ini mewakili Universitas Sanata Dharma. Pada saat penyerahan para peserta, ketua Prodi PGSD Puji Purnomo menyampaikan harapan sekaligus menghimbau kepada segenap peserta KMD agar kelak ketrampilan yang didapat menjadi bekal yang sangat berguna dalam kehidupan bermasyarakat dan mampu membimbing para murid SD. Di samping itu kegiatan KMD ini diharapkan mampu menjadi wahana pendidikan karakter bagi setiap peserta yang memadukan segala bentuk kecerdasan sehingga softskill mereka semakin terasah. Berangkat dari keprihatinan bahwa semakin merosotnya moral bangsa ini, beliau merasa bahwa rasa cinta dan jiwa kepemimpinan pada setiap pribadi perlu dipupuk kembali, salah satu wahananya melalui KMD Pramuka ini.
Kegiatan ini menjadi sebuah agenda rutin Prodi PGSD USD setiap awal tahun dan wajib diikuti oleh setiap mahasiswa. Seperti yang tercantum dalam kurikulum, pada semester berikutnya mereka wajib mengimplementasikan ketrampilan dasar kepramukaan yang didapat di sekolah-sekolah dasar.

0 comments on "PGSD-USD"

Post a Comment

 

keep smile n full spirit ^ Copyright © 2009 Paper Girl is Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by web hosting